Artikel ini akan membahas cara menulis shalawat ﷺ di Android dengan Samsung Keyboard, jika Anda menggunakan keyboard lain seperti Google Keyboard atau Gboard, GO Keyboard, Microsoft Swiftkey Keyboard silakan Anda baca cara menulis ﷺ di HP Android.
Khusus Anda pengguna perangkat Samsung dan menggunakan Samsung Keyboard, silakan simak langkah-langkah berikut:
Sebelum masuk ke langkah-langkah membuat pintasan, silakan perhatikan contoh daftar frasa yang bisa Anda gunakan:
Frasa | Pintasan |
﷽ | basmalah |
ﷻ | swt |
ﷺ | saw |
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته | salam |
وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته | wass |
إن شاء الله | ins |
ما شاء الله | mas |
إنا لله وإنا إليه راجعون | innalillah |
Anda dapat mengubah pintasan sesuai selera Anda, selain itu Anda juga bisa menambahkan frasa-frasa lainnya yang Anda inginkan tanpa batasan.
Jika perangkat Anda menggunakan One UI 2.5 maka ikuti langkah-langkah berikut:
Untuk melakukan ini setidaknya Anda bisa menggunakan dua cara:
Setelah Anda masuk ke pengaturan Samsung keyboard, silakan pilih Smart typing ⇒ Nyalakan Predictive teks (Bahasa Inggris), atau Ketik cerdas ⇒ Nyalakan Teks prediktif (Bahasa Indonesia)
Buka Text shortcuts (bahasa Inggris) atau Pintasan teks (Bahasa Indonesia), setelah itu tap ikon + di pojok kanan atas untuk menambahkan shortcut baru.
Isi shortcut / pemintas dengan kata atau huruf apa pun yang Anda suka, misalnya Anda bisa menggunakan shortcut SAW setelah itu paste/tempel frasa atau simbol ﷺ yang sudah Anda copy dari website ini di kolom Expanded phrase / Frasa yang diperluas, lalu tap pada tombol Add / Tambah
Silakan coba mengetik di mana pun, di chat juga bisa, silakan ketik SAW dan Anda akan mendapati ﷺ berada pada list kata yang disarankan, pilih ﷺ maka tulisan saw yang Anda ketik tadi akan berubah menjadi ﷺ.
Silakan ulangi langkah di atas untuk menambahkan frasa-frasa lainnya, silakan gunakan contoh frasa yang tertera pada tabel di atas, Anda juga dapat menambahkan frasa lainnya tanpa batasan sesuai selera Anda.
Jika perangkat Anda menggunakan One UI 3.1 maka ikuti langkah-langkah berikut:
Untuk melakukan ini setidaknya Anda bisa menggunakan dua cara:
Pada menu Smart typing ⇒ Nyalakan Predictive teks (Bahasa Inggris), atau Ketik cerdas ⇒ Nyalakan Teks prediktif (Bahasa Indonesia)
Buka Text shortcuts (bahasa Inggris) atau Pintasan teks (Bahasa Indonesia), setelah itu tap ikon + di pojok kanan atas untuk menambahkan shortcut baru.
Isi shortcut / pemintas dengan kata atau huruf apa pun yang Anda suka, misalnya Anda bisa menggunakan shortcut SAW setelah itu paste/tempel frasa atau simbol ﷺ yang sudah Anda copy dari website ini di kolom Expanded phrase / Frasa yang diperluas, lalu tap pada tombol Add / Tambah
Silakan coba mengetik di mana pun, di chat juga bisa, silakan ketik SAW dan Anda akan mendapati ﷺ berada pada list kata yang disarankan, pilih ﷺ maka tulisan saw yang Anda ketik tadi akan berubah menjadi ﷺ.
Silakan ulangi langkah di atas untuk menambahkan frasa-frasa lainnya, silakan gunakan contoh frasa yang tertera pada tabel di atas, Anda juga dapat menambahkan frasa lainnya tanpa batasan sesuai selera Anda.