Menyimpan Dokumen Word Agar Font Arab Tidak Berubah

13 Juni 2022
Baca 3 menit
5150 Views

Daftar Isi

Kebanyakan kita menggunakan metode Save As PDF agar font di Word tidak berubah ketika dibuka di perangkat lain.

Sayangnya, menyimpan dokumen sebagai PDF artinya akan mempersulit kita dalam melakukan editing pada dokumen tersebut, apalagi PDF reader yang menyediakan fitur editor biasanya PDF reader premium dengan harga mahal, itu pun biasanya tidak mendukung semua font.

Pilihan menyimpan sebagai PDF dengan kekurangan yang telah disebuatkan di atas menjadi jalan pintas untuk menghindari font berubah saat dibuka di perangkat lain.

Lebih-lebih jika kita menggunakan aplikasi Mushaf Madinah untuk menulis teks ayat Al-Quran menggunakan khat Utsman Thaha atau yang biasa dikenal dengan Mushaf Madinah seperti yang saya jelaskan di artikel Menulis Teks Ayat Al-Quran di Word dengan Font Mushaf Madinah, semua teks tersebut akan berubah menjadi simbol yang tidak akan terbaca sama sekali.

Padahal untuk mencegah font berubah ketika dokumen dibuka di perangkat lain kita tidak perlu menyimpannya sebagai PDF, kita cukup membawa font tersebut (embed font) pada file dokumen yang kita simpan, dengan ini font tidak akan berubah ketika dibuka di perangkat lain dan kita pun bebas melalukan editing di perangkat mana pun.

Untuk melakukan hal tersebut silakan ikuti cara berikut:

Cara Pertama: Menggunakan Metode Save As

Pertama: Buka Dokumen

Buka dokumen yang dimaksud, tekan tombol F12 pada dokumen yang ingin Anda simpan. Tombol F12 merupakan shortcut untuk Save As

Ketika dokumen terbuka, silakan tekan F12 pada keyboard Anda

Kedua: Atur Pilihan Penyimpanan

Ketika dialog box munucul, klik Tools lalu klik Save Options

Pada dialog box, silakan klik Tools, pada menu dropdwon silakan kliik Save Options

Ketiga: Embed Font

Silakan centang pilihan Embed font in the file, selain itu centang juga pilihan Embed only the characters used in the document (best for reducing file size), hal ini agar Word hanya membawa font yang digunakan pada dokumen tersebut dan tidak membawa semua font yang ada di dalam sistem, ini berguna agar dokumen yang kita simpan tidak memiliki ukuran yang terlalu besar.

Centang juga pilihan Do not embed common system fonts, ini bertujuan agar Word tidak membawa font yang biasa menjadi bawaan sistem, ini juga berguna agar dokumen yang kita simpan tidak memiliki ukuran yang terlalu besar.

Silakan centang semua pilihan yang ada dalam kotak kuning.

 

Keempat: Save

Setelah semua langkah di atas selesai, silakan klik Save. Sekarang Anda dapat mengirimkan dan membuka dokumen Word Anda di perangkat lain tanpa perlu khawatir fontnya menjadi berantakan.


Cara Kedua: Embed Font dari Options

Untuk melakukan ini, silakan ikuti langkah-langkah berikut:

Pertama: Buka Dokumen

Buka dokumen yang dimaksud, setelah dokumen terbuka silakan klik tab File

 

Kedua: Klik Options

Pada tab File, silakan Anda klik Options

Font Arab tidak berubah di Word

Ketiga: Embed Font

Ketika dialog box terbuka, silakan klik pada tab Save, silakan centang pilihan Embed font in the file, selain itu centang juga pilihan Embed only the characters used in the document (best for reducing file size), hal ini agar Word hanya membawa font yang digunakan pada dokumen tersebut dan tidak membawa semua font yang ada di dalam sistem, ini berguna agar dokumen yang kita simpan tidak memiliki ukuran yang terlalu besar.

Centang juga pilihan Do not embed common system fonts, ini bertujuan agar Word tidak membawa font yang biasa menjadi bawaan sistem, ini juga berguna agar dokumen yang kita simpan tidak memiliki ukuran yang terlalu besar.

Klik OK, kemudian simpan dokumen Anda. Sekarang Anda dapat membuka dokumen Anda di perangkat mana pun tanpa perlu khawatir fontnya akan berubah.

Trick agar font di Word tidak berubah

Note:

Cara ini efektif jika font yang Anda gunakan tidak memiliki batasan lisensi, jika beberapa font yang Anda gunakan memiliki batasan lisensi maka font yang akan diembed hanya font yang tidak memiliki batasan lisensi, sedangkan font yang memiliki batasan lisensi tidak bisa diembed. Karenanya pastikan Anda menggunakan font yang tidak memiliki batasan lisensi agar font di Microsoft Office Word tetap tidak berubah saat dibuka diperangkat lain setelah menerapkan cara di atas.

 

Tags: ,

Penulis: Mohammad Ridwanullah

Founder www.zaad.my.id | Author | Web Developer | Alumni Darul Ihsan Sana Daja & Ma'had Al-Ittihad Al-Islami Camplong. Melanjutkan pendidikan S1 Fakultas Syariah di LIPIA Jakarta. Melanjutkan pendidikan S2 di Fakultas Syariah jurusan Fiqh dan Ushul Fiqh di LIPIA Jakarta.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

file-adduserslaptop-phoneclockdownloadmagnifiercrossmenulistchevron-leftchevron-right linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram